Inilah Manfaat Sehat Makan 6 Kali Sehari! - Knowledge Sharing
Headlines News BWM :

Home » » Inilah Manfaat Sehat Makan 6 Kali Sehari!

Inilah Manfaat Sehat Makan 6 Kali Sehari!

Written By Unknown on Jumat, 13 September 2013 | 22.29



F3H2 - Ada beragam diet untuk menurunkan berat badan. Masing-masing punya aturan pola makan berbeda. Ada yang makan tiga kali sehari ada juga yang makan enam kali sehari dengan porsi kecil.

Seperti dikutip TimesofIndia (06/09/2013), Arnav Sarkar seorang ahli diet dari India menjabarkan manfaat makan enam kali dalam sehari. Meski jumlah waktu makannya banyak, namun baik dijalankan. Asalkan dalam porsi kecil dan sesuai dengan kebutuhan harian.

Menurut Arnav, makan enam kali sehari memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan. Pola makan ini bisa dijalankan untuk mereka yang ingin menambah berat badan dengan mengonsumsi makanan berkalori. Pola makan ini juga baik dijalankan oleh seorang atlet yang umum membakar kalori lebih banyak usai latihan.

Selain itu, para atlet yang membutuhkan banyak protein juga bisa menjalankan pola makan enam kali sehari. Agar tubuhnya mendapatkan asupan protein yang cukup dalam sehari. Jumlah proteinnya bisa mencapai 70-80 gram.

Pola makan ini cocok untuk mereka yang selalu menjaga energi dan kadar gula darah dengan mengonsumsi sejumlah makanan sumber karbohidrat. Untuk menjalankan pola makan ini, makanlah sekitar empat jam sekali dengan porsi sedang atau kecil.

Nah jika sedang berdiet menurunkan berat badan dan mudah merasa lapar, cobalah untuk makan dalam porsi kecil. Cara ini berguna untuk membantu agar tidak lapar berlebih dan mempertahankan energi. Namun, jenisnya juga harus bervariasi dan menyehatkan seperti sayuran dan buah.

Selama menjalankan pola makan ini bukan berarti harus makan menu utama sebanyak enam kali. Tetapi konsumsi makanan menu utama saat sarapan, makan siang dan makan malam. Kemudian tiga kali mengonsumsi camilan sehat seperti buah segar atau salad sayuran.
F3H2 – Media Informasi Tehnologi
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2013. Knowledge Sharing - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Fajar Fitrian Fadillah